Jumat, 04 Desember 2015

Proaktif




Bersikap proaktif adalah lebih dari sekedar mengambil inisiatif. Dan bertanggung jawab terhadap tindakannya sendiri dan memilih berfikir sebelum bertindak.  Jadi proaktif berkaitan dengan mengambil tanggung jawab untuk hidup seseorang. Seseorang tidak bisa terus menyalahkan segala sesuatu pada orang tua atau orang lain. Orang proaktif sadar bahwa mereka mampu merespon sesuai keinginannya. Sikap proaktif sangat berguna bagi manusia terutama dalam menghadapi rintangan maupun dalam berinteraksi dengan manusia lain. Seseorang bisa bertahan saat menghadapi musibah, bisa menumbuhkan motivasi saat kondisi tidak menyenangkan, juga bisa memberikan respon positif yang disesuaikan dengan situasi, semua itu merupakan sikap proaktif yang menunjukkan pengelolaan emosi secara baik. Semoga kita dapat bersikap proaktif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar